Pernah dengar cerita orang yang beli gelang emas, tapi ternyata palsu? Rasanya pasti nyesek, apalagi kalau uang yang keluar tidak sedikit.
Nah, disinilah pentingnya mengetahui ciri-ciri emas asli pada gelang sebelum memutuskan untuk membelinya. Sebab, memiliki gelang emas itu bukan hanya tentang gaya, tapi juga investasi.
Tentunya, kamu tidak mau sampai tertipu gelang emas palsu, berapa pun harganya, kan. Merujuk situs The Peach Box, berikut beberapa cara untuk mengenali gelang emas asli atau palsu.
1. Warna dan Kilaunya Tidak Mencolok
Emas asli punya warna khas yang sulit ditiru, yaitu mengkilap tapi tidak mencolok berlebihan. Gelang emas 24 karat biasanya berwarna kuning-oranye pekat, sementara 18 karat terlihat kuning mentega, dan 14 karat cenderung kuning pucat. Kalau warnanya terlalu pucat, keperakan, atau cepat kusam, bisa jadi itu bukan emas murni.
2. Punya Stempel atau Cap Karat Angka
Pernah lihat angka mungil di bagian pengait atau sisi dalam gelang? Nah, angka tersebut merupakan penanda kadar emas.
Misalnya, “750” berarti gelang tersebut 18 karat (75% emas), sedangkan “916” berarti 22 karat. Kalau yang kamu temukan malah huruf seperti GP (Gold Plated) atau GF (Gold Filled), artinya gelang itu cuma dilapisi emas tipis, bukan emas solid.
3. Ada Noda saat Digosok ke Kulit
Cara satu ini cukup klasik cara klasik yang sering dilakukan orang tua kita. Coba gosok gelang secara perlahan di kulit bagian dalam pergelangan atau punggung tangan.
Emas asli tidak akan meninggalkan noda hitam, hijau, atau biru. Kalau kulitmu berubah warna, kemungkinan besar gelang tersebut mengandung logam lain seperti tembaga atau nikel. Bayangkan kalau dipakai setiap hari, kulit bisa iritasi dan gelang pun cepat kusam.
4. Terasa Berat dan Padat saat Dipegang
Emas merupakan logam padat. Jadi meskipun bentuknya kecil, tetap terasa berisi ketika dipegang atau dirasakan di tangan.
Kalau gelangnya terlihat besar tapi terasa ringan, kemungkinan itu terbuat dari campuran logam atau imitasi. Ingat, berat emas adalah salah satu tanda keasliannya, jadi jangan remehkan tes angkat ini, ya.
5. Tidak Menempel di Benda Bermagnet
Ambil magnet yang cukup kuat, tapi bukan magnet kulkas, ya. Lalu, dekatkan ke gelang dan lihat reaksinya.
Emas asli memiliki sifat non-magnetik. Jadi, emas tidak akan tertarik atau menempel sama sekali ke benda yang mengandung magnet. Kalau gelang langsung menempel, bisa jadi terdapat logam lain di dalamnya. Cara satu ini memang sederhana, tapi bisa jadi penyelamat dompet kamu.
6. Tes dengan Cuka atau Asam Nitrat
Ambil sedikit cuka putih, teteskan di bagian kecil gelang, lalu perhatikan. Emas asli tidak akan berubah warna ketika terkena cuka. Warna dan kilau nya tetap kinclong seperti sedia kala. Tapi kalau memudar atau muncul bercak, waspada! Besar kemungkinan gelang tersebut dicampur logam lain.
Selain memanfaatkan cuka, tes dengan asam nitrat juga bisa dilakukan. Tapi sebaiknya serahkan pada ahli karena salah langkah bisa bikin gelang rusak permanen.
7. Langsung Tenggelam di Air
Mau tes simpel yang bisa kamu lakukan di rumah? Coba uji tenggelam di air. Caranya, siapkan gelas atau mangkuk berisi air, lalu masukkan gelang ke dalamnya.
Emas asli punya berat jenis tinggi, jadi akan langsung jatuh ke dasar wadah. Kalau gelang malah mengapung atau tenggelamnya pelan seperti daun, itu tanda besar kalau kadar emasnya rendah atau bahkan palsu.
8. Lolos Uji Elektronik
Kalau tidak mau repot atau takut merusak gelang, kamu bisa bawa ke toko jual beli emas yang punya alat uji elektronik, salah satunya Beli Emas Indonesia. Alat ini bekerja seperti “scanner” yang langsung membaca kadar logam di dalam gelang. Hasilnya cepat, akurat, dan tidak meninggalkan goresan sama sekali. Cocok banget untuk kamu yang ingin kepastian instan.
9. Lolos Uji Sinar-X di Laboratorium
Nah, cara cek ciri-ciri gelang emas asli yang terakhir ini bisa dilakukan di toko emas besar atau laboratorium. Alat ujinya menggunakan spektrometer XRF. Kamu bisa meminta kepada petugas toko emas untuk memindai gelang yang akan dibeli menggunakan sinar-X untuk mengetahui komposisi logamnya secara detail.
Hasil uji alat spektrometer XRF pun sangat akurat, bisa menunjukkan kondisi gelang, apakah ada goresan atau perubahan warna.
Dengan memahami dan menerapkan 9 ciri-ciri emas asli pada gelang ini, kamu bisa belanja dengan lebih tenang, tanpa rasa was-was tertipu. Jadi, sebelum pergi ke toko emas dan beli gelang incaran, pastikan sudah tahu cara memastikan keasliannya dulu, ya. Selamat berbelanja!

